Mahasiswa dan Dosen Pengampu Program Studi Batik dan Fashion Jurusan Kriya FSR ISI Yogyakarta pada tanggal 4 s.d 6 Maret 2020 melakukan kunjungan industri dan studi orientasi profesi di Malang Jawa Timur.

Peserta terdiri dari mahasiswa D3 Batik dan Fashion angkatan 2018 dan 2019 berjumlah 47 orang, serta Dosen Pendamping Drs. I Made Sukanadi, M.Hum., Drs. Andono, M. Sn. dan Isbandono, S.Sn., M.A.. Apapun lokasi kunjungan di 3 (tiga) tempat yakni :

  • Soendari Batik Malang
  • Almira Handmade Malang
  • olive Batik Malang

Tujuan daripada kegiatan kunjungan industri dan studi orientasi profesi adalah mengetahui secara langsung proses produksi industri batik dan Fashion, sekaligus juga untuk menggali pengalaman dari para pengusaha industri batik dan Fashion.

Harapan dari kegiatan Kunjungan Industri ini dapat menambah wawasan mahasiswa di bidang batik dan fashion.