Fakultas Seni Rupa ISI YOGYAKARTA terus berbenah dan mengembangkan diri. Untuk melancarkan proses kerja, kali ini melaksanakan acara Pisah Sambut Pimpinan FSR ISI Yogyakarta yang baru dan yang lama. Pisah sambut dari Dr. Suastiwi M.Ds. ke Dr. Timbul Raharjo M.Hum. sebagai dekan baru. Acara pisah sambut kali ini tergolong istimewa karena tidak hanya diisi acara peralihan jabatan namun disertai dengan Rapat Evaluasi dan Penyusunan Program dan Anggaran tahun 2021, sehingga sekaligus memberikan gambaran kepada Calon Pejabat Baru di LIngkungan FSR ISI Yogyakarta.
Acara yang dilaksanakan pada Sabtu, 24 Oktober 2020 dari 08.30 WIB – selesai ini bertempat di Hotel Grand Zuri Malioboro Yogyakarta yang dihadiri oleh semua pimpinan lama dan baru dilingkungan FSR ISI Yogyakarta dan mengundang salah satu pejabat eselon 1 ISI Yogyakarta yang pernah menduduki jabatan Pembantu Dekan II FSR ISI Yogyakarta. Dengan menggunakan dress code kemeja putih dan jins biru, rapat ini terasa berbeda dan rileks.
Berbenah dan berkembang adalah bagian yang tidak bisa dipisahkan dan menjadi keniscayaan bagi FSR. Untuk itu pekerjaan administrasi, berjejaring, kerja lintas sektoral, dan semangat untuk riset dan berkreasi atas kebutuhan masyarakat jelas menjadi bagian utama menuju kampus unggulan. Dengan berbagai aktivitas tersebut, semoga FSR mampu menjadi kampus berkualitas. Mohon doa dan dukungannya.