PROJEK INDEPENDEN FSRD ISI YOGYAKARTA 4TH PULAU KETAM INTERNASIONAL ARTS FESTIVAL 2024 PULAU KETAM SELANGOR KLANG MALAYSIA

PROJEK INDEPENDEN FSRD ISI YOGYAKARTA 4TH PULAU KETAM INTERNASIONAL ARTS FESTIVAL 2024 PULAU KETAM SELANGOR KLANG MALAYSIA

Presiden Asosiasi Seni Pulau Ketam, Tan Sri Lim Kuang Sia, bersama Kementerian Pariwisata, Seni, dan Budaya Malaysia, serta Central Academy of Fine Arts (CAFA) Beijing, Tiongkok, mengundang Fakultas Seni Rupa dan Desain (FSRD) ISI Yogyakarta untuk berkolaborasi dalam Festival Seni Internasional Pulau Ketam ke-4 tahun 2024 pada tanggal 9 – 24 Oktober 2024. Fakultas ini diundang sebagai salah satu perwakilan perguruan tinggi seni dari Indonesia untuk memberikan kesempatan kepada para mahasiswa dalam berkontribusi pada desain kreatif dengan tema “Art Ketam.”
Dalam kolaborasi internasional ini, empat mahasiswa dari Jurusan Seni Murni, minat Seni Patung, FSRD ISI Yogyakarta, yaitu Andika Himawan, Rd. M. Taufik Hidayat, Adam Ar Rizki, dan Dwi Aji Jati Laksono, terpilih untuk berpartisipasi. Di bawah bimbingan dosen Lutse Lambert Daniel Morin, S.Sn., M.Sn., mereka mengikuti program project independet mahasiswa sebagai bentuk keterlibatan praktis yang memungkinkan mereka berkontribusi langsung dalam pengembangan seni di masyarakat Pulau Ketam.

Festival ini menghadirkan kesempatan bagi para mahasiswa untuk mengasah keahlian mereka dalam praktik seni patung melalui proyek yang melibatkan pembuatan sebuah patung gapura monumental setinggi delapan meter di atas air laut, yang akan ditempatkan di pelabuhan utama Pulau Ketam. Kegiatan ini berlangsung selama dua minggu, dimulai dari tanggal 9 hingga 24 Oktober 2024. Melalui kolaborasi ini, para mahasiswa berperan langsung dalam menciptakan karya yang bukan hanya menunjukkan keterampilan teknis, tetapi juga mengintegrasikan nilai-nilai budaya dan lingkungan masyarakat setempat.
Kolaborasi ini memberikan pengalaman nyata bagi para mahasiswa dalam menjalin koneksi dengan pihak industri dan akademisi, baik dari dalam maupun luar negeri. Interaksi lintas budaya dan profesional ini membuka peluang bagi para mahasiswa untuk membangun jaringan internasional yang berharga, serta menjadi pijakan penting dalam pengembangan karier mereka di masa mendatang. Selain itu, karya-karya kreatif yang dihasilkan oleh mahasiswa ISI Yogyakarta dalam festival ini juga menunjukkan komitmen perguruan tinggi dalam memenuhi Indikator Kinerja Utama (IKU), khususnya dalam aspek peningkatan kerja sama internasional.
Dengan mengedepankan prinsip utama budaya dan keberlanjutan, partisipasi ISI Yogyakarta dalam Festival Seni Internasional Pulau Ketam ke-4 mencerminkan pencapaian dan kontribusi seni Indonesia di kancah internasional, serta memperlihatkan dedikasi ISI Yogyakarta dalam memperkaya pengalaman dan kompetensi mahasiswa melalui proyek seni yang kreatif dan bermakna.

Author: Lutse Lambert DM

Cari
Kategori
Posting Terbaru
FSR Gelar Pameran “Trans-Form(a)otion” sebagai Perayaan Lustrum 8 ISI Yogyakarta
Agenda Dies Natalis Ke-38 ISI Yogyakarta
JICAF: Pameran Kerjasama Internasional ISI Yogyakarta
International Craft Day#1
Solidaritas Dosen, Karyawan dan Alumni FSR ISI Yogyakarta
Kunjungan Delegasi ISI Yogyakarta ke Universitas Eszterházy Károly, Hongaria
Kunjungan Delegasi Tasmania University ke ISI Yogyakarta
Prestasi Mahasiswa D3 Batik Fashion
Workshop Penguatan Perwalian Mahasiswa
DESTORSI V
KELOLA ART TALK #8 GEGAP GEMPITA PUBLIKASI EVENT SENI
Pameran Seni Rupa “Bersebelahan”
Hasoe Angels, Alumni ISI Yogyakarta “Buka Rahasia”
KERJASAMA INTERNASIONAL ISI YOGYAKARTA & SILPAKORN UNIVERSITY BANGKOK
Pameran Seni Rupa Dalam Rangka Purna Tugas Dosen Seni Murni
We Go Where We Now
KELOLA ART TALK
International Art Exhibition & Academic Collaboration ISI YOGYAKARTA – SILPAKORN UNIVERSITY THAILAND “LOCAL 4GLOBAL: Seni di era 4.0”
Prestasi Mahasiswa Prodi Batik & Fashion Jurusan Kriya FSR ISI Yogyakarta
Workshop Peningkatan SDM “Strategi Publikasi Event Seni di Media Massa”
WORKSHOP & ACADEMIC LECTURE SUSTAINABLE CRAFT THINKING
Bentuk Nyata Transformasi dan Kolaborasi Berkelanjutan: Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Seni Rupa Indonesia Rayakan Hari Lahir ke-75 ASRI Tahun 2025
Hari Lahir ASRI Ke-75 Tahun 2025: Fakultas Seni Rupa dan Desain Institut Seni Indonesia Yogyakarta Rayakan Transformasi dan Kolaborasi Berkelanjutan
Implementasi Metode Teaching Factory Program Studi Desain Interior dengan PT Alien Design Consultant
Explore Vietnam: Partisipasi Jurusan Kriya FSRD ISI Yogyakarta dalam International Arts Exhibition GoA9 “Convergence: Varied in Visual – United in Vision” Ho Chi Minh City 2024