Siang sobat #senirupa Momen istimewa, dua dosen hebat kita dari #fakultassenirupaisiyogyakarta manggung di acaranya @museum.benteng.vredeburg
Doktor @wisetrotomo dosen keren kita dari jurusan Seni Murni Fakultas Seni Rupa ISI Yogyakarta selaku narasumber dan
@sherly_taju dosen muda dan cantik tentunya, akan menjadi host di acara bincang publik Museum Benteng Vredeburg.
Bagi sebuah museum penyajian koleksi museum menjadi bagian penting agar pesan koleksi dapat diterima oleh pengunjung. Benda koleksi harus disajikan secara proporsional dengan tanpa mengurangi atau berlebihan dalam menampilkan informasinya. –
Dalam kondisi pandemi saat ini masyarakat menjadi terkendala untuk dapat menikmati tata pameran di museum. Maka, museum harus melakukan inovasi dalam menyajikan benda koleksi agar tetap dapat dinikmati oleh masyarakat, meskipun mereka tidak datang ke museum. –
Lalu, bagaimanakah seharusnya museum menyajikan benda koleksinya dalam kondisi pandemi seperti saat ini? –
Temukan jawabannya bareng mimin di Bincang Publik Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta bersama Dr. Suwarno Wisetrotomo, M.Hum (@wisetrotomo) yang dipandu oleh moderator Sherly Taju, M.Sn (@sherly_taju) –
Catat waktunya:
Senin, 29 Juni 2020
Pukul 10-11 WIB
Live di IG museum.benteng.vredeburg –